Ajukan permohononan Informasi Publik, atau keberatan Informasi Publik dengan mengisi E-Form secara online.
AjukanDirilis pada 28 April 2025 • Statistik Lain
Hadundung - 28 April 2025. BPS Kabupaten Labuhanbatu Selatan telah menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan dengan unsur pengguna pelayanan publik. Forum ini dilakukan demi mendukung keterbukaan informasi instansi penyelenggara pelayanan publik. Forum tersebut dihadiri oleh unsur pengguna layanan masyarakat, akademisi, media massa dan stakeholder atau instansi pemerintah daerah yang diharapkan dapat menjadi representatif setiap unsur pengguna layanan publik di BPS Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Adapun beberapa poin penting yang disepakati pada forum tersebut adalah Produk Layanan Publik di BPS Kabupaten Labuhanbatu Selatan terdiri dari 3 layanan yaitu,PerpustakaanKonsultasi StatistikRekomendasi Kegiatan StatistikForum tersebut diakhir dengan penandatanganan oleh penyelenggara forum konsultasi publik yaitu BPS dan unsur pengguna layanan. Selanjutnya Berita Acara tersebut menjadi substansi perubahan dalam Standar Pelayanan Publik yang akan diterbit dan berlaku sesuai waktu yang ditentukan.Demikian berita ini disampaikan untuk menjadi pengetahuan bersama.