Ajukan permohononan Informasi Publik, atau keberatan Informasi Publik dengan mengisi E-Form secara online.
AjukanDirilis pada 30 April 2025 • Sensus dan Survey
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Empat Lawang telah melaksanakan kegiatan Survei Ubinan Padi Subround I tahun 2025 yang berlangsung dari Januari hingga April. Kegiatan ini bertujuan untuk mengestimasi produktivitas padi di wilayah Kabupaten Empat Lawang menggunakan metode Kerangka Sampel Area (KSA).Proses survei dimulai dengan penentuan titik petak sawah yang akan diubin menggunakan aplikasi FASIH. Selanjutnya, petugas melakukan pengukuran lahan dengan langkah kaki untuk menentukan titik ubinan berukuran 2,5 x 2,5 meter. Padi yang ada di petak tersebut kemudian dipanen, dirontokkan, dan ditimbang untuk mendapatkan data produksi. Hasil pengukuran langsung diinput dan diunggah melalui aplikasi untuk memastikan akurasi dan efisiensi dalam pengumpulan data.